Monday, 18 January 2016

Tips Cerdas agar Balita Suka Makan Sayur dan Buah

Tidak semua balita langsung suka makan sayur dan buah. Tapi Anda tidak perlu khawatir karena masih banyak kesempatan bagi Anda untuk membiasakannya. Jangan sampai kehabisan akal untuk berusaha membuat balita mau makan sayur dan buah. Ada berbagai cara yang bisa Anda coba. 
Image Courtesy of [Amenic181] at FreeDigitalPhotos.net
Tips Cerdas agar Balita Suka Makan Sayur dan Buah

Telaten dan penuh kesabaran adalah kuncinya. Anda juga perlu menjaga komitmen apapun gangguannya sampai balita Anda  benar-benar suka makan sayur dan buah. Jadikan ini sebagai tantangan baru yang wajib Anda selesaikan. Bantu balita Anda suka makan sayur dan buah dengan beberapa tips cerdas berikut:

Adakan kompetisi. Salah satu tip untuk memotivasi balita agar suka makan sayur dan buah adalah dengan diadakannya kompetisi seperti lomba kecil makan sayur dan Anda bisa melakukan lomba dengan teman sebaya atau saudara dekatnya. Gunakan peralatan seadanya sebagai alat pendukung menariknya lomba. 

Letakkan beberapa sayur dan buah di mangkok yang berwarna menarik kemudian berikan tanda sebagai aba-aba dimulainya lomba. Berikan penguatan dengan adanya hadiah untuk balita yang makan sayur dan buah paling banyak. Pemenang akan mendapatkan mainan kecil atau tanda bintang dari kertas yang ditempel pada baju balita Anda.

Jadikan cemilan. Pilihlah beberapa buah matang dan sayuran segar untuk diletakkan pada meja di ruang tengah. Saat balita sedang bermain arahkan ia untuk mengambil dan mencicipi beberapa buah dan sayur. Ini untuk mengatasi kebosanan balita yang selalu mendapatkan sayur dan buah dari meja makan. Berilah beberapa hal baru yang dianggap menarik bagi balita.

Bentuklah buah dan sayur menjadi hal yang menyenangkan. Balita selalu akan tertarik pada benda dengan bentuk-bentuk unik. Untuk itu, Anda perlu sesekali mengiris dan membentuk sayur dan buah menjadi bintang, bunga atau tokoh kartun misalnya. Cara ini bisa digunakan untuk memancing kesukaan balita pada sayur dan buah. 

Libatkan anak dalam memilih dan menghidangkan. Sesekali minta anak memilih buah atau sayuran yang akan dihidangkan hari ini di rumah dan bagaimana cara menghidangkannya. Jika memungkinkan libatkan balita untuk membantu mempersiapkan hidangan buah dan sayur di meja makan. Tidak menutup kemungkinan saat sedang mempersiapkannya balita akan memakan beberapa sayur dan buah.

Jauhkan kesan memaksa. Saat anak Anda berusia 1-2 tahun sangat wajar jika masih dalam tahap belajar makan. Dukung prosesnya dengan melatih makan anak mulai dari cara mengambil, memindahkan dampai mengunyahnya. Maklumi jika masih berceceran dalam makan sayur dan buah.

Jadi teladan untuk anak. Saat Anda dan balita pergi makan di sebuah restoran maka jadikan itu sebagai momen yang tepat untuk menjadi model yang baik bagi mereka. Pesanlah beberapa makanan yang selalu diiringi sayur dan buah seperti salad. Hal ini akan sangat membantu balita Anda menyukai buah dan sayur seperti ibunya.

Ajak balita Anda bermain miniatur sayur dan buah. Anak-anak terutama balita akan sangat suka dengan benda-benda baru karena karakternya yang masih dalam tahap pengenalan. Berikan beberapa miniatur sayur dan buah dengan berbagai bentuk dan Anda bisa mulai mengenalkan nama-nama sayur dan buah tersebut. Secara tidak langsung anak akan suka dengan sayur dan buah karena terbiasa memegangnya.

Sebenarnya masih banyak tips yang bisa Anda lakukan agar balita Anda suka sayur dan buah guna mencukupi kebutuhan gizinya. Akan tetapi beberapa tips cerdas agar balita suka sayur dan buah tersebut bisa sangah mudah untuk Anda terapkan. Jadilah Ibu yang selalu kreatif dalam membantu anak menyukai sayur dan buah sejak usia balita. Hal ini agar balita Anda selalu merasa mood untuk mengkonsumsi sayur dan buah. Good Luck!!

0 komentar:

Post a Comment